RAPAT PARIPURNA DPRD KABUPATEN HULU SUNGAI SELATAN 1.TANGGAPAN DAN/JAWABAN EKSEKUTIF/BUPATI TERHADAP PEMANDANGAN UMUM FRAKSI FRAKSI DPRD ATAS RANPERDA KAB. HSS TENTANG ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DAERAH TAHUN ANGGARAN 2024 2. JAWABAN DPRD TERHADAP PENDAPAT BUPATI ATAS RANCANGAN PERDA INISIATIF DPRD KAB. HSS TENTANG FASILITASI PERLINDUNGAN KEKAYAAN INTELEKTUAL.

Pj Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) menghadiri Rapat Paripurna dalam rangka Jawaban Eksekutif Terhadap Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD atas Ranperda Tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2022, yang dilaksanakan di Ruang Rapat Lantai II DPRD Kab HSS, Rabu (04/10/23).

Pada kesempatan tersebut PJ Bupati HSS membacakan jawaban Eksekutif terhadap Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD pada Rapat Paripurna Lanjutan Tingkat I DPRD Kab HSS terhadap Ranperda tentang APBD Tahun Anggaran 2024 yang disampaikan pada waktu sebelumnya.

Dalam penyampaiannya Pj Bupati HSS mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada fraksi-fraksi DPRD yang telah menyampaikan pertanyaan, tanggapan, saran dan dukungan dalam pemandangan umum atas rancangan peraturan daerah yang disampaikan Eksekutif, yakni Ranperda tentang anggaran pendapatan dan belanja daerah tahun anggaran 2024.

Dari ke enam fraksi di DPRD, Pj Bupati HSS mengucapkan terima kasih atas apresiasi dukungan dan saran masukan dari semua fraksi terhadap Ranperda tahun anggaran 2024 yang kami sampaikan dan kami sependapat bahwasanya perlu kecermatan kita bersama eksekutif maupun legeslatif selaku mitra kerja dalam pembahasan Rancangan APBD Tahun Anggaran 2024 ini sehingga dapat memberikan manfaat bagi pemulihan ekonomi masyarakat, ucapnya.

Pj Bupati HSS juga berharap agar diberikan masukan dan saran dari fraksi-fraksi yaitu Gerindra -Pan, Fraksi PDI Perjuangan, Fraksi PKS, Fraksi PKB, Fraksi Nasdem dan Fraksi Golkar pada tahapan selanjutnya.

“selaras dengan tema RKPD tahun 2024 adalah akselerasi penguatan sektor strategis untuk pemulihan ekonomi yang inklusif berbasis pembangunan di perdesaan dengan memperhatikan kelestarian lingkungan hidup. Kami sependapat bahwa pembahasan rancangan APBD ini sangat berarti untuk melaksanakan kebijakan Pemerintah dalam rangka pembangunan ekonomi kemasyarakatan , peningkatan sumber daya manusia, dan peningkatan infrastruktur sehingga dapat mempertanggungjawabkan semua kebijakan pembangunan kepada masyarakat”, tambahnya.

Nampak berhadir pada Rapat Paripurna ini Sekretaris Daerah Kab HSS Drs H Muhammad Noor MAP, Anggota DPRD Kab HSS, Asisten, Staf Ahli, Kepala SKPD, serta Camat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *